Umpan Ikan Lele Kolam Galatma Paling Ampuh

Gilakoi.com – Diartikel sebelumnya admin sudah memberikan informasi mengenai umpan ikan lele paling jitu untuk mancing di malam hari, nah dikesempatan ini juga admin akan membahas mengenai umpan ikan lele untuk galatama.

Mancing di kolam galatama merupakan salah satu kebiasaan para pemancing untuk berlomba memancing ikan lele indukan ataupun terbanyak. untuk mancing ikan lele galatama tentunya kita harus memiliki umpan yang ampuh. supaya tidak kalah saingan dengan para pemancing lainnya.

Bagi anda yang ingin mengetahui umpan Umpan Ikan Lele Kolam Galatma paling ampuh, silahkan simak artikel ini sampai selesai.

Umpan Ikan Lele Kolam Galatma Paling Ampuh

Umpan Lele Galatama dengan Sapi Giling

  • Daging sapi giling yang fresh (2-3 ons)
  • Wisman (1 sendok makan)
  • Campur daging sapi dengan wisman sampai merata
  • Umpan siap digunakan

Umpan Jitu Lele Babon Galatama dengan Usus Ayam

  • Usus ayam yang dikukus, kemudian blender hingga halus (1 genggam secukupnya)
  • Telur ayam (1 buah)
  • Keju (1 slice, bebas merk apa saja)
  • Mie yang sudah diblender (indomie, sarimie, dsb)
  • Aduk semua bahan sampai rata
  • Umpan jitu siap digunakan

Resep Umpan Lele Galatama dengan Jangkrik

  • Siapkan jangkrik (1-2 ons), pisahkan kepala dan kaki jangkrik
  • Cuka 60 ml
  • Essen prbait (30 tetes)
  • Campur jangkrik, cuka, dan essen hingga merata
  • Umpan siap digunakan

Resep Umpan dari Ayam Tiren

  • Ayam tiren yang sudah dibakar sampai matang
  • Pisahkan bagian daging dan tulang
  • Tumbuk bagian tulang ayam sampai halus
  • Campurkan tulang dan daging tersebut
  • Tutup didalam wadah selama 3-4 hari

Umpan Jitu Lele Galatama Cenil/Aci/Ongol-ongol

  • Tepung sagu (4 sendok makan)
  • Air (400 ml atau 2 gelas)
  • Essen (secukupnya)
  • Penyedap (gula, garam, MSG, kecap, dan lain-lain)
  • Masukan semua bahan di atas pada kantong plastik yang tahan panas
  • Campur hingga rata
  • Siapkan air mendidih
  • Benamkan plastik tersebut pada air yang mendidih sambil digoyang-goyang sampai adonan mengental
  • Jika sudah mengental, jangan digoyang-goyangkan lagi. Benamkan saja plastik tersebut sekitar 5 menit
  • Setelah matang, pisahkan ongol-ongol/cenil tersebut menjadi beberapa bagian

Umpan Galatama Belut

Read More
  • Belut (secukupnya)
  • Tumis belut dengan mentega atau margarin. Tidak perlu terlalu lama, karena tumisan ini hanya diperuntukkan mengeluarkan aroma daging belut
  • Campurkan dengan kuning telur ayam (1 buah saja) hingga merata
  • Umpan siap digunakan untuk memancing

Umpan Jitu Lele Galatama Menggunakan Kepala Ayam

  • Kepala ayam secukupnya (1 kg)
  • Penyedap makanan (masako, royco, dsb) 1 bungkus saja
  • Kacang hijau/Energen sereal kacang hijau
  • Essen secukupnya
  • Rebus kepala ayam dan tambahkan dengan bumbu penyedap sampai matang
  • Blender kepala ayam sampai halus/lembut
  • Diamkan adonan ini sekitar 2-3 hari pada tempat tertutup (bisa menggunakan plastik, wadah, dsb)
  • Setelah itu, teteskan essen secukupnya
  • Umpan siap digunakan

Resep Lele Galatama Musim Hujan

  • Ikan mas (1 ekor)
  • Adem sari atau sejenisnya
  • Nutrisari atau sejenisnya
  • Ekstrak melati (jika ada)
  • Campur semua bahan-bahan di atas menggunakan air panas
  • Diamkan campuran selama 10 menit
  • Pisahkan daging ikan dengan air campurannya

Itulah informasi yang dapat admin sampaikan mengenai Umpan Ikan Lele Kolam Galatma Paling Ampuh, semoga informasi tersebut dapat bermanfaat bagi anda yang mau mancing ikan lele di kolam galatama. salam satu hobby. salam strike!

Related posts

Leave a Reply